Content

FAQ

Read more »
Apa yang dimaksud dengan handmade journal?
Handmade journal adalah jurnal yang dibuat dengan teknik bookbinding manual. Dari memotong kertas sampai menjahit sepenuhnya menggunakan tangan, bukan mesin.

Bagaimana spesifikasi setiap jurnal? Berapa harganya?
Dapat dilihat di online catalogue arkanajournal.com pada bagian PRODUCT. Terdapat juga foto-foto detail dari setiap jurnal beserta harga. Harga tidak disebutkan dalam Facebook / Instagram karena ada beberapa detail tertentu yang berbeda untuk setiap jurnal.

Apa saya bisa custom handmade journal selain dari yang ada di katalog?
Tidak bisa, kecuali terdapat kerjasama tertentu, misalnya sebagai sponsor kegiatan. Custom hanya dapat dilakukan dalam bentuk grafir, woodcut, atau text pada binding (contoh pada katalog).

Apa saya bisa minta judul lain untuk seri Reading List?
Tidak bisa, hanya yang ada pada pilihan judul saja. Namun saran judul buku akan ditampung untuk produksi berikutnya.

Kertas jenis apa yang digunakan ARKANA?
ARKANA menggunakan Stora Enso bookpaper, yaitu kertas daur ulang seperti yang dapat ditemukan di novel. Bookpaper sangat ringan sehingga meskipun tebal (halaman banyak) tidak merepotkan saat dibawa. Reading List Series menggunakan bookpaper 70gram sedangkan handmade journal lainnya menggunakan bookpaper 90gram. Kertas juga ramah lingkungan dengan sertifikasi EMAS, ISO14001, ISO9001, OHSAS18001, CoC PEFC, ran CoC FSC.

Apakah kertas pada handmade journal bisa diganti bergaris atau agenda tahunan?
Tidak bisa, kertas untuk handmade journal hanya polos dengan bookplate (untuk menulis nama) pada bagian depan. Kertas juga tidak dapat diisi ulang.

Apa saya dapat mengganti warna benang?
Bisa, selama stock benang masih ada.

Apa jurnal pada katalog ready stock?
Jurnal tidak ready stock, melainkan made by order. Namun setelah ARKANA mengikuti bazaar / pop up market Anda dapat menanyakan stok jurnal yang tersisa pada kontak.

Saya tinggal di Bandung, apa saya bisa membeli secara COD (cash on delivery)?
Tidak bisa, hanya menerima pengiriman menggunakan JNE saja.

Dimana saya bisa mendapatkan ARKANA secara offline?
Pada bazaar / pop up market, Koloni 108 (Bandung), dan Cave and Cove (Bali).

Apa saya dapat mengunjungi studio ARKANA?
Ya, dengan perjanjian. Lokasi di Sangkuriang.

Can you ship worldwide?
Yes, I can manage it via PT Pos Indonesia. But I only accept payment to Bank Mandiri & BNI Indonesia.
Read more »

About

ARKANA's journals are classic, everlasting, and all made by hand with vintage bookbinding technique. We make journals to improve literary culture in Indonesia. For each journal you buy, part of the profit will be donated to buy books for kids in remote area.

CLICK ON JOURNAL TYPE FOR MORE INFO

Like Us

Follow Us